Selasa 17 Jun 2014 20:39 WIB

Ahok Kecewa Taman Balai Kota Tak Terurus

Rep: c63/ Red: Muhammad Hafil
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)
Foto: Yasin Habibi/Republika
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)

REPUBLIKA.CO.ID,  BALAI KOTA -- Usai blusukan sore hari di Balai kota, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengaku kecewa dengan kondisi taman yang tidak terawat di sekitar kompleks Balai Kota, Selasa (17/6).

Setelah melakukan sesi wawancara dengan salah satu stasiun televisi swasta, Ahok memang menyempatkan berkeliling gedung Balai Kota. Tiba di taman depan balkon lantai tiga gedung, Ahok mendapati kondisi taman tampak tidak terawat, dimana banyak tanaman yang layu dan kering.

"Masalahnya pegawai DKI gajinya sudah cukup. Tidak perlu lagi menanam cabai. Padahal nanam tomat di sini bagus. Aku juga gak ngerti kenapa kering (tanamannya)," ujar Ahok.

Selain melihat kondisi taman dekat gedung, Ahok juga mengomentari kondisi gedung lantai tiga gedung Blog G yang menurutnya seperti gudang. Sebab selain gelap, banyak sekali tumpukan-tumpukan barang di sisi kanan dan kiri lorong tersebut.

Selain itu, langit-langit lantai tersebut kondisinya sudah bolong-bolong dan tak layak di sebuah gedung pemerintahan Ibukota.

"Ya orang gak bisa main ke sini lagi. Padahal buat orang makan siang. Kalau pakai atap ketutup lagi," tutur mantan Bupati Belitung Timur tersebut.

Di akhir blusukan, Ahok sempat menginstruksikan kepada Biro Umum untuk membenahi barang-barang di dekat taman dan lantai tersebut. Sebab, ada beberapa pot tanaman yang kering di tepi jendela sehingga mengganggu pemandangan. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement