Ahad 01 Jun 2014 15:51 WIB

Keluar KPU, Pasangan Capres-Cawapres Menumpang Bajaj

Rep: c73/ Red: Mansyur Faqih
Seorang pria menata sejumlah poster bergambar capres dan cawapres Pemilu 2014 saat aksi simpati 'STOP KAMPANYE HITAM' saat Car Free Day (CFD) di Taman Bungkul Surabaya, Ahad (1/6).
Foto: antara
Seorang pria menata sejumlah poster bergambar capres dan cawapres Pemilu 2014 saat aksi simpati 'STOP KAMPANYE HITAM' saat Car Free Day (CFD) di Taman Bungkul Surabaya, Ahad (1/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) keluar halaman gedung KPU, dengan menggunakan bajaj berwarna biru.

Kendaraan bajaj pertama ditumpangi oleh Prabowo-Hatta. Di belakangnya berjalan bajaj yang ditumpangi Jokowi-JK. 

Di luar gedung KPU, telah menunggu ratusan relawan pendukung Jokowi-JK. Mereka mengiringi pasangan dukungannya dengan musik bersenandungkan 'Jokowi Siapa Yang Punya, Yang Punya Nomor 2'.

Para relawan pro-Jokowi itu memakai pakaian dan slayer berwarna merah. Selain itu, adapula speaker keliling berukuran besar, yang dibawa dengan mobil. 

Kedua pasangan capres-cawapres telah selesai mendaftar di KPU dan mengambil nomor urutan. Prabowo-Hatta mendapat nomor urut satu, dan Jokowi-JK nomor dua. 

Rapat pleno terbuka di gedung KPU, Menteng Jakarta Pusat berjalan dengan khidmat. Setelah acara pengambilan nomor urut selesai, calon kandidat tersebut saling bersalaman dan saling bergenggaman tangan.

Menurut KPU, hal itu menunjukkan keharmonisan antara kedua pasangan di tengah kompetisi yang sedang berlangsung.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement