Rabu 28 May 2014 18:16 WIB

Presiden Minta Menag Ad Intrim Prioritaskan Masalah Haji

Rep: Esti Maharani/ Red: Agung Sasongko
Menko Kesra, Agung Laksono
Foto: Republika/Tahta Adilla
Menko Kesra, Agung Laksono

REPUBLIKA.CO.ID,  BOGOR -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta Menteri Agama ad intrim yakni Menko Kesra, Agung Laksono untuk memprioritaskan masalah penyelenggaraan haji 2014.

"Tentu yang menjadi prioritas akan ditindaklanjuti pelaksana Menag atau menteri sementara. Saya kira haji sudah menjadi perhatian dan prioritas, kata Juru Bicara Presiden, Julian Aldrin Pasha, Rabu (28/5).

Ia mengatakan hingga saat ini belum ada pembahasan tentang pengganti Suryadharma Ali sebagai Mendag. Bahkan, ada atau tidaknya pejabat baru dalam kabinet untuk mengisi kursi Menag pun belum bisa dipastikan. Menurutnya, jabatan menteri menjadi hak prerogatif presiden meskipun beberapa pihak sudah menyiapkan pengganti Menag.

"Saya kira untuk posisi Mennag sepenuhnya dari presiden. Tentu beliau mendengarkan saran dan masukan kita kembalikan siapa dianggap paling tepat. Saya belum memastikan sampai pak Presiden memastikan dan akan melantik," katanya.

Sebelumnya, Presiden SBY telah menerima surat pengunduran resmi dari SDA sebagai Menteri Agama lewat Menteri Sekretaris Negara, Sudi Silalahi. Surat itu diterima di Istana Kepresidenan, Bogor pada Rabu (28/5).

SDA telah ditetapkan sebagai tersangka untuk kasus pennyelenggaraan haji tahun 2012-2013. Ia disangkakan telah menyalahgunakan wewenang sebagai Menag.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement