Rabu 07 May 2014 21:13 WIB

KPK Tangkap Pejabat di Bogor

Rep: Irfan Fitrat/ Red: Fernan Rahadi
Gedung KPK
Foto: Yogi Ardhi
Gedung KPK

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT), Rabu (7/5). Informasi sementara, petugas KPK melakukan penangkapan itu di Bogor, Jawa Barat.

"Ada OTT di Bogor terkait pejabat di Kabupaten Bogor," ujar Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas dalam pesan singkatnya, Rabu (7/5) malam. Namun Busyro belum memberikan informasi lebih jauh mengenai penangkapan itu.

Busyro pun tidak menyebut inisial orang yang ditangkap. Namun, ia membenarkan orang yang ditangkap itu tengah menjalani pemeriksa intensif di gedung KPK. "Yes," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement