REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Grand Indonesia Shopping Town (GIST) turut ambil bagian dalam Earth Hour 2014. Kali ini, GIST bekerja sama dengan Djournal Coffee memberi dukungan pada kampanye Earth Hour.
"Tentunya, tak berarti seluruh store akan gelap gulita dan pengunjung tak bisa berbelanja seperti biasa," Dinia Widodo selaku Assistant Public Relation Manager GIST.
Akan tetapi, di dalam mal ada sejumlah titik yang lampunya diredupkan. Area air mancur yang terkenal dengan pertunjukan air mancurnya selama earth hour ditiadakan.
Dari luar, GIST tampak mematikan seluruh lampu di fasad (muka bangunan) dan pekarangan. Logo Grand Indonesia pun dipadamkan.
"Lampu-lampu di area tersebut akan dimatikan selama satu jam sejak pukul 20.30 hingga 21.30 WIB," jelas Dinia, Sabtu (29/3).
Untuk menyebarkan semangat Earth Hour, GIST mengajak pengunjung berpartisipasi. GIST menggelar Earth Hour Quiz yang akan ditutup pada 31 Maret. Akan ada lima pemenang yang berhak meraih voucher makan Rp 300 ribu.
Cara mengikutinya mudah, cukup mengunggah foto dengan backdrop Earth Hour yang berlokasi di lantai dasar West Mall. Foto yang diunggah ke Twitter harus menyertakan tulisan "My act for Earth Hour @GrandIndo" dengan tambahan tagar #EarthhourGI2014.
Earth Hour merupakan sebuah program kepedulian lingkungan global yang dicetuskan oleh WorldWildlifeFund for Nature (WWF).