Senin 10 Mar 2014 20:02 WIB

Polisi Tembak Pelajar SMK Pelaku Penjambretan

Penembakan. Ilustrasi.
Foto: rawstory.com
Penembakan. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID,TASIKMALAYA--Polisi Sektor Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, menembak bagian kaki seorang pelajar SMK tersangka pelaku penjambretan yang sering beroperasi di wilayah Tasikmalaya.

"Tersangka merupakan pelaku pencurian dan kekerasan yang berusaha melarikan diri saat akan ditangkap petugas di kediamannya di Kecamatan Sukaratu," kata Kepala Polsek Tawang, AKP Erustiana saat ekpose pengungkapan kasus penjambretan di Kota Tasikmalaya, Senin.

Ia menuturkan penangkapan tersangka inisial JU merupakan hasil pengembangan dari tersangka sebelumnya inisial GO berstatus pelajar yang melakukan penjambretan di Tasikmalaya dan Kabupaten Ciamis.

Dua tersangka itu, kata Kapolsek, merupakan pelajar di salah satu SMK swasta di Kota Tasikmalaya dan mengaku sebagai anggota berandalan bermotor."Dua-duanya masih pelajar di salah satu SMK swasta di Kota Tasikmalaya dan betul mengaku anggota geng motor," kata Kapolsek.

Sementara itu tersangka mengaku menyesali perbuatannya karena terdesak untuk membayar utang dan sisanya digunakan untuk berfoya-foya.

Akibat perbuatannya itu tersangka ditahan di markas Polsek Tawang untuk pemeriksaan hukum lebih lanjut dan dijerat pasal 365 KUHPidana tentang pencurian dan kekerasan dengan ancaman kurungan maksimal sembilan tahun penjara.

Polisi akan terus mengembangkan kasus tersebut untuk mengungkap seluruh laporan kasus penjambretan di wilayah Tasikmalaya dan sejumlah daerah lainnya. "Mudah-mudahan ini menjadi jalan untuk mengungkap pelaku lainnya," kata Kapolsek.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement