Senin 10 Feb 2014 16:22 WIB

AS Siap Fasilitasi Kerja Sama dengan Kebun Binatang Surabaya

Rep: RR Laeny Sulistywati/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pengunjung melihat satwa Bison Amerika yang berada di kandang peraga Kebun Binatang Surabaya (KBS) Surabaya, Jatim, Minggu (11/3).
Foto: Antara
Pengunjung melihat satwa Bison Amerika yang berada di kandang peraga Kebun Binatang Surabaya (KBS) Surabaya, Jatim, Minggu (11/3).

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Duta Besar (dubes) Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia, Robert Blake menyebutkan tidak menutup kemungkinan AS akan memfasitlitasi kerja sama antarkebun binatang di negaranya dengan pemerintah kota (pemkot) Surabaya, Jawa Timur (Jatim).

Blake menyadari saat ini Kebun Binatang Surabaya (KBS) tengah didera berbagai permasalahan pelik. Pihaknya paham KBS tengah menjadi isu sentral belakangan ini.  “Kami sudah memahami upaya-upaya yang dilakukan pemkot Surabaya yang mana itu sangat bagus,” katanya saat berbicara dengan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini di Surabaya, Senin (10/2).

Dia menggambarkan, San Diego, Washington D.C, dan New York mempunyai kebun binatang yang sukses menjadi pusat rekreasi bagi masyarakat di sana. Untuk itu, Robert menyatakan siap memfasilitasi koneksi kerja sama antar kebun binatang maupun menghubungkan dengan lembaga swadaya masyarakat (LSM) pecinta satwa di AS. Harapannya, pengelolaan dan manajemen di KBS akan lebih baik.

Risma menyambut baik inisiatif tersebut. Dia bahkan sudah tidak sabar menjalin koneksi dengan LSM pecinta satwa AS.  “Hal itu memang berguna bagi peningkatan kualitas pengelolaan KBS,” ujarnya.

Namun, sebelum itu dia berharap izin konservasi dari Kementerian Kehutanan (Kemenhut) segera turun agar kerja sama apa pun tidak menimbulkan masalah di kemudian hari. Ia berencana menemui kembali Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono terkait hal itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement