Senin 10 Feb 2014 05:46 WIB

Perbaikan Jalan di Mamasa Dianggarkan Rp 150 M

Perbaikan jalan.  (ilustrasi)
Foto: Republika/Prayogi
Perbaikan jalan. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MAMUJU- Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat serius untuk melakukan perbaikan jalan di daerahnya. Tak tanggung-tanggung, Pemprov Sulbar mengalokasikan anggaran sebesar Rp 150 miliar untuk perbaikan jalan pada tahun ini.

"Perbaikan jalan menuju Kabupaten Mamasa dari Kabupaten Polewali Mandar dianggarkan pada tahun 2014 sebesar Rp150 miliar," kata Gubernur Sulbar, Anwar Adnan Saleh di Mamuju, Senin (10/2).

Ia mengatakan, jalan poros antara Kabupaten Polewali Mandar menuju Kabupaten Mamasa selalu saja rusak karena kondisi alam. "Jalan menuju Mamasa dibangun di sekitar tanah pegunungan yang labil, sehingga selalu saja rusak," ujarnya.

Menurut dia, pemerintah menganggarkan miliaran rupiah untuk membangun jalan menuju Kabupaten Mamasa yang jaraknya sekitar 300 kilometer di atas pegunungan, dari Mamuju ibukota Provinsi Sulbar. Namun, meski setiap tahun diperbaiki, jalan Mamasa selalu saja rusak seperti longsor di saat musim hujan terjadi.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement