Kamis 09 Jan 2014 21:08 WIB

Lalu Lintas Bandara Halim Dijaga 30 Polisi Sehari

Rep: Wahyu Saputra/ Red: Karta Raharja Ucu
 Suasana Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (9/1), jelang dioperasikan sebagai bandara komersil.   (Republika/Wihdan Hidayat)
Suasana Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (9/1), jelang dioperasikan sebagai bandara komersil. (Republika/Wihdan Hidayat)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lalu lintas menuju Bandara Halim diprediksi akan mengalami kemacetan. Sebab, sebelum menjadi bandara publik, jalur Cililitan-Tamini Square-Cawang-Kalimalang sudah menjadi titik kemacetan kota Jakarta.

"Makanya perhari kita siapkan 30 orang personel untuk jaga lalu lintas," kata Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Nurhadi, Kamis (9/1).

Ia menjelaskan, sudah membuat pos stasioner di kawasan tersebut agar polisi bisa turun langsung jika dibutuhkan. Pihaknya tidak mengharapkan 'traffic light', karena jika sudah terkunci arus lalu lintas, cara satu-satunya ialah turunnya petugas ke lapangan.

Nurhadi mengaku, pihaknya sudah menghitung estimasi pengoperasian Bus Damri di lokasi Bandara, dilanjutkan dengan taksi. Bahkan jadwal penerbangan termasuk objek yang diprediksi.

Prediksi tersebut untuk melihat aktifitas lalu lintas dikawasan sekitar Bandara. Nantinya akan diatur sebuah rekayasa di jam pergi dan pulang kantor.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement