REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada yang berbeda dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo saat meninjau Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kampung Melayu-Tanah Abang, Kamis siang (26/12).
Jika dalam hampir setiap kesempatan dia selalu mengenakan kemeja putih, kali ini dia mengenakan kemeja kotak-kotak berwarna merah, seperti yang sering digunakan saat kampanye. "Masa pakai putih terus. Saya buka lemari, ketemunya baju ini ya dipake," ujarnya santai.
Gubernur yang hobi blusukan itu juga mengatakan, sekali-kali ia perlu memakai baju yang berbeda supaya tidak ngebosenin.
Sejak dilantik menjadi gubernur, Jokowi tidak pernah lagi mengenakan kemeja kotak-kotak yang menjadi ciri khas kampanyenya.
Dalam setiap kesempatan, Jokowi hampir selalu mengenakan kostum andalannya, kemeja putih dan celana bahan hitam. Jokowi mengaku, ia punya 12 stel pakaian tersebut.