REPUBLIKA.CO.ID, GUNUNG KIDUL -- Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mencatat jumlah pengunjung pada libur Natal 2013 mencapai 14.317 orang.
Kepala Bidang Pengembangan Produk Wisata Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Gunung Kidul Hari Sukmono di Gunung Kidul, Rabu, mengatakan, meski hujan turun dengan intensitas ringan, jumlah pengunjung ke objek wisata pantai di Gunung Kidul tetap tinggi.
"Berdasarkan hasil rekap hingga petang ini, jumlah pengunjung mencapai 14.317 orang. Jumlah ini berdasarkan laporan dari delapan tempat pemungutan retribusi (TPR)," kata Hari.
Ia mengatakan, dari delapan TPR, jumlah pengunjung terbesar melalui TPR Baron yang mencapai 48,8 persen atau 6.873 orang. Jumlah kunjungan wisatawan, masih terpusat di Pantai Baron, Krakal, Kukup dan Pulang Syawal atau Indrayanti.
Lebih lanjut dia mengatakan pengunjung masih didominasi oleh wisatawan lokal DIY, baru disusul dari Jawa Tengah, Jawa Timur dan Jakarta.
"Jumlah ini akan terus meningkat hingga libur Tahun Baru 2014. Kami memprediksi jumlah pengunjung selama Natal hingga Tahun Baru 2014 berkisar 50.000-70.000 pengunjung. Jika rata-rata setiap hari 10.000 pengunjung hingga 1 Januari 2014, maka jumlahnya lebih dari 85.000 pengunjung," kata dia.