Rabu 25 Sep 2013 06:13 WIB

BMKG: Hari Ini Jakarta Diperkirakan Berawan

Logo BMKG
Logo BMKG

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan hampir seluruh wilayah Jakarta pada Rabu (25/9) berawan sejak pagi hingga petang.

Dikutip dari laman BMKG, berdasarkan data terbarukan pada pukul 00.47 WIB, hanya Jakarta Selatan yang diperkirakan mengalami hujan ringan pada sore harinya, sementara pagi dan malam diperkirakan berawan.

Sementara wilayah Jakarta lainnya, Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarat Timur, Jakarata Barat diperkirakan berawan sejak pagi hingga malam.

Sedangkan wilayah di daerah sekitar Jakarta diperkirakan mengalami hujan ringan, hujan sedang dan berawan. Untuk wilayah Depok, hujan ringan diperkirakan terjadi sore hari, sementara pagi dan malamnya berawan.

Untuk wilayah Tangerang, hujan sedang diperkirakan mengguyur pada sore hari, pagi dan malam hari berawan. Bekasi diperkirakan berawan sejak pagi hingga malam.

Sedangkan Bogor diperkirakan berawan pada pagi hari, hujan sedang di sore hari dan hujan ringan pada malam hari.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement