Selasa 27 Aug 2013 00:35 WIB

Aplikasi Matematika pada Program Pembangunan Masih Minim

Matematika (Ilustrasi)
Foto: clare.cam.ac.uk
Matematika (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Pelaksana tugas Wali Kota Medan Dzulmi Eldin mengatakan aplikasi statistik matematika dan Informasi Teknologi (IT) dalam program pembangunan hingga kini terkesan masih relatif terbatas.

"Seharusnya kita dapat mengembangkan aplikasi matematis, memadukannya dengan praktik teknologi informasi yang terus berkembang guna memformulasikan kebijakan dan program pembangunan yang efektif dan efesien serta ekonomis," katanya di Medan, Senin (26/8), saat membuka seminar internasional "Matematika The 2nd Internasional Seminar on Operational Research".

Untuk itu, katanya, diharapkan melalui seminar tersebut dapat memformulasikan bagaimana perkembangan matematika di Indonesia khususnya di Sumatera Utara dan Kota Medan. "Juga bisa menjadikan motivasi kepada para pendidik dan anak didik untuk bisa mengembangkan bagaimana komitmen kita untuk bisa mempelajari dengan tulus matemetika," katanya.

Menurut dia, matematika bukan sekedar perhitungan saja, tetapi juga bagaimana mengembangkan semua potensi baik itu dalam menghitung program kerja serta menilai sesuatu kegiatan, sehingga dapat menghasilkan kesimpulan yang tepat.

"Kita berharap dengan seminar internasional matematika ini, dapat menjadi motivasi kepada para pendidik khsususnya di bidang matematik, dan memberikan kontribusi kepada pembangunan di Kota Medan khususnya dan Sumatera Utara pada umumnya," katanya.

Ketua panitia seminar Prof DR Ir Tulus MSi mengatakan seminar internasional matematika ini merupakan yang kedua kalinya diadakan di Indonesia, yang merupakan program tahunan Fakultas MIPA Universitas Sumatera Utara (USU).

Seminar tersebut digelar bekerjasama dengan Perhimpunan Matematika Indonesia, dengan menghadirkan peserta dari beberapa negara seperti Belanda, Kanada, Australia, Filipina, Malaysia, Jepang, Turki dan Indonesia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement