REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- KPU Kota Bandung telah mengumunkan hasil penghitungan suara pemilihan wali kota (pilwalkot) Bandung 2013 dalam rapat pleno terbuka, Jumat (28/7) yang digelar di Bandung Convention Center ( BCC) Jl Soekarno-Hatta Bandung.
Berdasarkan hasil penghitungan KPU, pasangan Ridwan Mail-Oded MD (Rido) dengan nomor urut empat ditetapkan sebagai pemenang pilwalkot dengan memperoleh 434. 130 suara atau sebesar 45,24 persen. Berikut hasil penghitungan suara pilwalkot Bandung :
1. Edi Siswadi-Erwan Setiawan 169.526 atau 17,67 persen
2. Wahyudin Karnadinata-Tonny Apriliani 79. 728 atau 8,31 persen
3. Wawan Dewanta-HM Sayogo 17. 901 atau 1,87 persen
4. Ridwan Kamil-Oded M Danial 434. 130 atau 45,24 persen
5. Ayi Vivananda-Nani Suryani 145.513 atau 15,16 persen
6. MQ Iswara-Asep Dedi 73. 617 atau 7,67 persen
7. Budi Setiawan-Rizal Firdaus 26.064 atau 2,72 persen
8. Bambang Setiadi-Alex Tahsin 13.168 atau 1,37 persen