Selasa 07 May 2013 16:21 WIB

PPP: Bacaleg Cuma Kurang Foto dan Berkas Kecil

Rep: Dyah Ratna Meta Novi/ Red: Mansyur Faqih
PPP
PPP

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Zainut Tauhid Sa’adi mengatakan, bacaleg hanya kurang memenuhi syarat teknis dalam hasil verifikasi Komisi Pemilihan Umum (KPU). Kekurangan itu antara lain, kelengkapan foto atau berkas-berkas kecil lainnya.

PPP sendiri, ujar Zainut, sudah menghimbau kepada para bacaleg untuk segera melengkapi syarat administrasi. Para bacaleg PPP juga sudah mulai melengkapi berbagai kekurangan berkasnya. "Namun tidak ada bacaleg yang tidak memenuhi persyaratan yang ditentukan perundangan-undangan," katanya kepada Republika, Selasa, (7/5).

Pemenuhan kelengkapan syarat, kata Zainut, dilakukan hingga 22 Mei mendatang. PPP merasa yakin para bacaleg mampu memenuhu tenggat waktu tersebut. "Saya rasa waktu yang diberikan KPU tidak terlalu pendek," katanya.

Zainut menghimbau, agar para bacaleg benar-benar mempersiapkan diri. Baik segi kapabilitas, elektabilitas, dan mentalitas. Semua bacaleg harus siap menang dan siap kalah dalam pemilihan legislatif yang akan datang. "Mental dan  spiritual harus dijaga agar tidak merosot," katanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement