Ahad 28 Apr 2013 17:45 WIB

80 Komunitas Ramaikan Jakarta Community Carnival

Rep: Dwi Murdaningsih / Red: M Irwan Ariefyanto
Komunitas Indonesian Zombie Club dalam aksinya di Jakarta Community Carnival
Komunitas Indonesian Zombie Club dalam aksinya di Jakarta Community Carnival

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Sebanyak 80 kelompok dari berbagai komunitas se-Jabodetabek ikut serta meramaikan Jakarta Community Carnival pertama yang digelar di Plaza Tenggara Senayan, Gelora Bung Karno.

Firman Aulia dari Komite Indomie Jakarta Community Carnival di Jakarta, Ahad (28/4), mengatakan karnaval ini merupakan ajang berkumpulnya pemuda pemudi berjiwa kreatif, tangguh, mandiri, dan penuh dengan daya inovasi.

Acara ini, menurut dia, sengaja dibuat untuk memfasilitasi komunitas untuk menunjukkan kreatifitasnya. "Harapan kami para anak muda dari berbagai komunitas ini dapat menyajikan atraksi yang menghibur masyarakat yang ada di Gelora Bung Karno ini".

Karnaval diikuti sekitar 3.000 peserta dari 80 komunitas berbeda yang tersebar di Jabodetabek. Mereka berparade dengan mengenakan kostum dan atribut komunitas masing-masing yang unik berjalan dari Plaza Tenggara Senayan, Gelora Bung Karno berputar di depan Kampus Atma Jaya dan Ratu Plaza untuk kembali ke tempat semula.

Beberapa komunitas yang tampak ikut serta dalam karnaval tersebut yakni Kresipah (kreasi produk dari sampah daur ulang), Ontel Oren (komunitas sepeda ontel), Koba (Komunitas Ontel Batavia), Jakk (komunitas rumah hantu), hingga Indonesian Zombie Club (IZOC).  Selain acara parade, Jakarta Community Carnival juga dimeriahkan dengan pembuatan tumpeng mie setinggi 2,15 meter yang bisa dikonsumsi lebih dari 1.000 orang yang hadir dalam kegiatan tersebut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement