Kamis 25 Apr 2013 15:19 WIB

DPRD Bogor Akan Sidak Rusunawa Salah Sasaran

Rep: Aldian Wahyu Ramadhan/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Proyek rumah susun sederhana sewa/rusunawa (ilustrasi)
Proyek rumah susun sederhana sewa/rusunawa (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR UTARA – Rumah susun sewa (Rusunawa) di Kota Bogor yang salah sasaran akan ditindaklanjuti oleh DPRD Kota Bogor. Pihak DPRD akan melakukan inspeksi mendadak ke beberapa Rusunawa yang ada.

 

Rusunawa Menteng Asri misal, pembangunannya bertujuan merelokasi warga di lokasi bencana malah dapat disewa secara bebas. Setiap warga bisa menyewa kamar hunian di sana asalkan tertarik.

 

Ketua Komisi C DPRD Kota Bogor Bambang Dwi mengatakan, besok pihaknya akan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke rusunawa-rusunawa yang ada. ‘’Akan ditelusuri seluruhnya,’’ kata dia kepada Republika, Kamis (25/4) siang.

 

Menurut Bambang, pihaknya akan memberikan teguran apabila terbukti pengelola melakukan kecurangan atau kesalahan dalam menerima penyewa. Hanya saja itu semua akan diperiksa terlebih dahulu.

 

Terkait tindakan terhadap penghuni yang tak sesuai kriteria untuk tinggal di Rusunawa, Bambang belum bisa berkomentar detail. Dia mengatakan, akan menanyakan alasannya atau dasarnya menerima penghuni itu kepada pengelola.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement