Selasa 09 Apr 2013 16:29 WIB

Contra Flow Gagal, Ini Komentar Jokowi

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Mansyur Faqih
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo
Foto: Republika/Prayogi
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo

REPUBLIKA.CO.ID, KEBON SIRIH -- Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) mengakui kalau uji coba contra flow Cawang-Rawamangun yang dilakukan dalam dua hari belum dapat mengatasi kemacetan. Meski pun ia menilai, setiap solusi kemacetan perlu diuji coba.

"Nanti diganti dengan cara lain, namanya juga upaya, berbagai macam harus dilakukan agar macet dapat berkurang dan hilang," ujarnya di Balai Kota, Selasa (9/4). 

Ia pun ingin memproses semua dengan ritme yang cepat. Hingga saat ini upaya lain untuk mengatasi kemacetan. Program MRT dan monorel yang direncanakan pun belum rampung. Meski pun pekan ketiga bulan ini soft launching akan dilakukan.

Proyek MRT telah direncanakan sejak 24 tahun yang lalu. Nantinya akan dilakukan kombinasi untuk menghemat biaya pengerjaan. Selama ini proyek tersebut terhambat karena terkenala biaya. Namun ia optimis bulan ini masalah tersebut telah selesai. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement