REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Tingkat pengangguran di Kota Sukabumi masih cukup tinggi. Jumlah pengangguran di Sukabumi masih tersisa sekitar 16 ribu orang.
Kepala Bidang Tenaga Kerja, Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Sukabumi, Wahyu Setiawan, mengatakan pemerintah berupaya menekan angka pengangguran. Dari data terakhir, jumlah pengangguran mencapai sekitar 16 ribu orang. Salah satunya dengan menggelar kegiatan bursa kerja atau job fair, kemarin.
‘’Dalam bursa kerja ada sekitar 600 lowongan kerja,’’ ujar Wahyu. Perusahaan yang terlibat adalam acara tersebut mencapai puluhan. Dalam acara tersebut hadir ratusan pencari kerja yang melamar ke perusahaan tersebut.
Diterangkan Wahyu, Pemkot juga mengajak para pencari kerja untuk memanfaatkan kesempatan magang di Jepang. Pasalnya, peluang untuk bekerja di negara tersebut cukup terbuka.