REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Kasus pencurian dengan modus berpura-pura menjadi pegawai Perusahaan Listrik Negara (PLN) berhasil diungkap. Jajaran Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan berhasil meringkus pelaku.
Dari pantauan Republika, Kamis (21/3), Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan memperlihatkan sejumlah barang bukti berupa dua unit laptop, empat unit telepon genggam, satu buah kotak perkakas, dua buah kartu pengenal PLN beserta lembar pembayaran PLN.
Petugas mendapatkan informasi tersangka berada di wilayah Taman Sari Jakarta Barat. Pengejaran yang dipimpin Kasat Reskrim Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Hermawan menghasilkan penangkapan kedua tersangka TAR (38 tahun) dan DAR (39 tahun). Polisi juga berhasil meringkus RA (30 tahun) yang berperan sebagai penadah.
TAR dan DAR berusaha melarikan diri ketika petugas akan melakukan reka ulang perkara di Jalan Asem Cilandak Jakarta Selatan. Aparat memberikan tembakan peringatan kepada tersangka namun tak di indahkan.
"Kami akhirnya melumpuhkan tersangka dengan tembakan yang mengenai punggung kedua tersangka," ujar Hermawan. Kedua tersangka sempat dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, namun tak terselamatkan karena kehabisan darah