Rabu 20 Mar 2013 07:40 WIB

Mensos Yakin Desa Monano Bisa Sejahtera

Menteri Sosial, Salim Segaf Al-Jufri
Foto: Musiron/Republika
Menteri Sosial, Salim Segaf Al-Jufri

REPUBLIKA.CO.ID, GORONTALO -- Menteri Sosial, Salim Sagaf Al Jufri, mengatakan keyakinannya bahwa Desa Monano, Kecamatan Bone, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo bisa sejahtera.

''Kesejahteraan itu akan dicapai bila semua potensi ekonomi di desa tersebut bisa ditingkatkan,'' katanya seperti dikutip Antara.

Menurut dia, kesejahteraan tidak hanya dilihat pada rumah-rumahnya yang sudah layak huni. Tapi, kondisi keamanan pun semakin bagus sehingga stabilitas sosial ikut baik.

"Upaya menuju Indonesia sejahtera harus dimulai dari desa," kata Salim.

Salim mengatakan suatu daerah yang lingkungannya menunjukkan keserasian sosial antarwarga, saling tolong menolong, dipastikan mampu mewujudkan kesejahteraan.

Desa Monano yang merupakan bagian dari Kabupaten Bone Bolango kiranya dapat menjadi pioner bagi terwujudnya daerah dengan tingkat kesejahteraan soial yang tinggi.

"Tidak ada artinya Pendapatan Asli Daerah yang tinggi kalau kesejahteraan sosial tidak terwujud," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement