Selasa 05 Mar 2013 10:07 WIB

Potongan Tubuh di Tol Halim Diduga Wanita

Rep: Alicia Saqina/ Red: Citra Listya Rini
Mayat tak dikenal (ilustrasi).
Foto: Corbis.com
Mayat tak dikenal (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepolisian Sektor (Polsek) Metro Makasar menduga potongan tubuh manusia yang ditemukan berceceran di ruas Tol Cikampek arah Halim, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, menuju arah Bekasi, Selasa (5/3) pagi, merupakan bagian dari mayat seorang wanita.

Kepala Kepolisian Sektor (Polsek) Metro Makasar, Komisaris Sutarjo mengatakan, potongan tubuh manusia yang diduga berjenis kelamin wanita itu, ditemukan di Kilometer (Km) 1.000, Km 2.200, Km 2.400 dan Km 2.600.

"Potongan tubuh pertama yang ditemukan di Km 1.000 adalah potongan tangan kanan sampai dengan dada," kata Sutarjo di lokasi penemuan, Selasa (5/3) pagi.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Pusat Informasi Bidang Humas Polda Metro Jaya, selanjutnya penemuan tersebut disusul kembali dengan penemuan potongan tangan kiri sampai dengan dada di Km 2.200. Kemudian di Km 2.400, polisi menemukan lagi potongan kaki kiri sampai dengan pangkal paha.

"Sedangkan di Km 2.600, petugas menemukan daging berserakan dan dua kantung plastik hitam terikat tali rafia," ujar Sutarjo.

Di dalam kantung plastik yang terikat tali rafia berwarna biru tersebut, diduga berisi tubuh manusia. Namun, saat ini kantung tersebut belum dibuka karena Kepolisian Sektor (Polsek) Metro Makasar masih menunggu Tim Identifikasi dari Polres.

Hingga berita ini diturunkan, potongan tubuh yang diduga wanita yang masih belum diketahui identitasnya. Sejauh ini, Polisi dari Unit Reserse Kriminal Polsek Metro Makasar sudah mendatangi lokasi dan memasang police line di titik-titik lokasi penemuan mayat dan sekitarnya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement