Senin 25 Feb 2013 23:04 WIB

Anas Tolak Kasih Bocoran Nama ke Din Syamsuddin

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Hafidz Muftisany
Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin usai menemui Anas Urbaningrum di rumahnya, Senin (25/2)
Foto: Republika/Agung Fatma
Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin usai menemui Anas Urbaningrum di rumahnya, Senin (25/2)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin meminta tersanga korupsi proyek Hambalang Anas Urbaningrum untuk berterus terang. Saat mengunjungi Anas di kediamannya, Jl Teluk Semangka, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (25/2) malam, Din mendukung Anas membuka semua lembaran kasus Hambalang.

Din membaca Anas sedang menyiapkan tulisan untuk halaman selanjutnya. Tapi Anas tidak

menyebutkan nama-nama yang akan mengisi halaman berikutnya termasuk dari demokrat. "Saya minta disebutkan sebagai saudara Muslim. Tapi Anas tidak mau," ungkapnya kepada wartawan yang menunggu di depan rumah Anas.

Akhirnya pria bernama lengkap Muhammad Sirajuddin Syamsuddin ini meminta Anas untuk berterus terang. Bagi Din, suka tidak suka Anas penentu kasus ini bahkan bangsa ini. "Saya katakan ke dia, kamu akan menjadi sejarah penting bagi bangsa ini. Asal kamu buka seluruhnya," tutur Din.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement