Kamis 17 Jan 2013 10:10 WIB

Pertemuan SBY dan Presiden Argentina Diundur

Rep: Esthi Maharani/ Red: M Irwan Ariefyanto
Istana Merdeka
Foto: Wikipedia
Istana Merdeka

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Pertemuan antara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Argentina Cristina Fernandez De Kirchner yang rencananya digelar pada Kamis (17/1) pukul 10.30 diundur. Hal ini disebabkan hujan dan banjir yang mengguyur Jakarta sejak semalam.

Juru bicara presiden, Julian Aldrin Pasha membenarkan hal tersebut. "Presiden menginstruksikan Menlu agar menjadwal ulang pertemuan. Bukan batal. Kunjungan Presiden Argentina tetap dijadwalkan hari ini namun sifatnya on call sampai situasi dan kondisi dianggap paling baik," katanya kepada ROL, Kamis (17/1).

Ia mengatakan Presiden SBY sudah meminta pertemuan hari ini diundur karena kondisi Jakarta yang diluar perkiaraan. "Jadi, disesuaikan kembali karena ini (hujan dan banjir) di luar perkiaraan," katanya.

Menurutnya, pertemuan kedua pimpinan negara masih bisa diatur. Apalagi kedatangan Presiden Argentina di Indonesia berlangsung selama tiga hari yakni 17-19 Januari sehingga kesempatan tersebut masih terbuka.

"Mungkin mengatur ulang jadwal kedatangan. Disesuaikan kembali oleh kemlu kapan, waktu, dan jadwalnya," katanya.

Untuk diketahui, Presiden Argentina dijadwalkan bertemu Presiden SBY hari ini di Istana Negara pukul 10.30. Namun, karena cuaca buruk melanda Jakarta yang menyebabkan banjir disejumlah titik bahkan menimbulkan kemacetan, maka pertemuan itu pun dibatalkan. Banjir dan kemacetan itu membuat para menteri yang seharusnya mendampingi Presiden SBY menemui Presiden Argentina pun terjebak dan belum sampai ke Istana Negara.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement