Jumat 11 Jan 2013 21:54 WIB

Demokrat: Kami Tahu Roy Cukup Cerdas

Denny Kailimang
Denny Kailimang

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum Partai Demokrat Denny Kailimang menilai bahwa pemilihan Roy Suryo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yang baru oleh Presiden sebagai keputusan yang tepat.

"Kami kira itu adalah hal bagus karena dia adalah kader partai Demokrat yang baik. Tentunya partai berharap lebih karena kami tahu Roy cukup cerdas," katanya pada konferensi pers kelompok kerja (Pokja) Hukum dan HAM DPP Partai Demokrat di Jakarta, Jumat (11/1).

Menurut dia, pendapat publik yang menyangsikan kemampuan Roy sebagai Menpora karena latar belakang pendidikannya yang "kurang mendukung" tidak perlu dipermasalahkan.

"Tidak jadi masalah walaupun dia tidak mempunyai 'background' di bidang olahraga karena seorang menteri pasti akan dibantu oleh para asistennya yang ahli di bidang tersebut,' ujarnya.

Dia mengaku optmistis Roy Suryo dapat mengemban tugasnya sebagai Menpora dengan baik serta mampu memimpin dan meningkatkan kualitas Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) di masa yang akan datang.

"Kami harapkan tentunya Roy bisa melakukan hal ini dan dia bisa mengarahkan Kemenpora ke arah yang lebih baik,' katanya.

Sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah secara resmi menunjuk politisi Demokrat Roy Suryo menjadi Menpora yang baru menggantikan Andi Mallarangeng yang sedang menjalani proses hukum setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi proyek Hambalang.

"Saya telah menetapkan untuk mengangkat saudara Drs Roy Suryo Notodiprojo Msc untuk menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga," kata Presiden dalam konferensi pers di komplek Istana Kepresidenan.

Presiden menilai bahwa Roy Suryo yang saat ini menjabat sebagai anggota Komisi I DPR RI pantas menjadi Menpora.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement