Kamis 03 Jan 2013 11:58 WIB

BNPB: Potensi Banjir-Longsor Hingga April 2013

Rumah warga yang dilanda longsor (ilustrasi).
Foto: Antara/Arif Pribadi
Rumah warga yang dilanda longsor (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Pusat Data Informasi dan Hubungan Masyarakat Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, mengatakan banjir dan longsor berpotensi terjadi hingga April 2013.

"BMKG menyatakan musim penghujan normal hingga Mei 2013. Namun, puncak banjir dan longsor diperkirakan terjadi pada Januari-Februari 2013," kata Sutopo Purwo Nugroho dihubungi dari Jakarta, Kamis.

Sutopo mengatakan 315 kabupaten-kota dengan 60,9 juta jiwa tinggal di daerah rawan sedang dan rawan tinggi banjir di Indonesia. Sedangkan untuk longsor, terdapat 270 kabupaten-kota dengan 124 juta jiwa tinggal di daerah rawan sedang dan rawan tinggi longsor.

"Banjir lahar dingin juga berpotensi terjadi di Gunung Merapi, Gunung Gamalama, Gunung Bromo, Gunung Lokon dan Gunung Soputan hingga Maret 2013. Terdapat 77 juta m3 material lahar dingin di Merapi," katanya.

Sementara itu, kebakaran lahan dan hutan selama musim kemarau berpotensi terjadi di delapan provinsi langganan yaitu Sumatera Utara, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Timur.

"Kekeringan berpotensi terjadi selama Agustus-Oktober di Jawa, Bali, Nusa Tenggara Timur dan daerah-daerah yang defisit air," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement