REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Kehormatan (BK) DPR akan memanggil Menteri BUMN Dahlan Iskan pekan depan. Hal ini terkait laporan pengungkapan nama-nama jelas anggota DPR yang terlibat kongkalikong dengan pihak BUMN.
"Minggu ini para Anggota BK sedang kunjungan kerja ke daerah, jadi paling cepat minggu depan," ujar Ketua BK DPR M Prakoso pada Republika, Rabu (31/10).
Pemanggilan ini akan dilakukan secepatnya, karena BK kata Prakoso telah mendapat persetujuan dari Pimpinan DPR untuk melakukan pemanggilan kepada Dahan Iskan pada masa reses ini. "Rapat pada masa reses diatur dalam tatib," tambahnya.
Dalam pertemuan nanti, BK menurutnya akan meminta keterangan secara detil soal pernyataan Dahlan Iskan mengenai Anggota DPR yang dikatakan memeras BUMN, termasuk siapa yang diperas serta modus transaksi yang telah dilakukan oleh yang dituduh memeras dan yang disebut diperas.
"Pak Dahlan Iskan kan dipanggil pada masa reses ini dalam rangka permintaan keterangan terkait pernyataan beliau mengenai 'kongkalikong pembahasan anggaran'. Ini akan kami ungkap," tegas politisi PDIP tersebut.