Sabtu 27 Oct 2012 17:25 WIB

Densus 88 Temukan Bom di Rumah Terduga Teroris

Densus 88
Foto: Antara
Densus 88

REPUBLIKA.CO.ID,SOLO--Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri menemukan sejumlah barang bukti berupa bom siap meledak ketika menggeledah rumah terduga teroris di Kampung Marengan, Mojosongo, Kecamatan Jebres, Solo, Jawa Tengah, Sabtu siang.

Tim Densus saat menggeledah rumah Mustofa Bilal alias Ahmad (27) warga RT 05 RW 09 Jalan Lawu Timur IV Marengan Mojosongo Solo itu, di antaranya dua bom rakitan salah satunya siap ledak.

Oleh karena itu, Tim Densus yang didukung anggota Polresta Surakarta, saat mengamankan bom rakitan tersebut, dilakukan dengan cara diledakkan. Pada ledakan pertama terdengar suara cukup keras, dan yang kedua sedang.

Selain itu, Densus juga menemukan barang bukti lainnya yang diduga milik Mustofa Bilal, di antaranya sepucuk senjata api, cairan bahan peledak, dan kabel diduga detenator.

Menurut Wiwit (40) warga setempat, warga tidak mengetahui jika rumah milik Mus panggilan Mustofa untuk menyimpan bom rakitan. "Keluarga Mus terutup, dan bapak Mus, bernama Bahron kini sedang sakit stroke. Saya tidak tahu kegiatan Mus sehari-hari," katanya.

Menurut dia, di rumah Mus ada Musala bernama Taqwa milik pribadi yang sering untuk pertemuan untuk kelompoknya. Mereka memang tidak suka melihat orang minum minuman keras atau mabuk-mabukan langsung dibubarkan.

Menurut Kepala Polresta Surakarta Kombes Pol Asjima'in, bahwa Densus melakukan penggeledahan di rumah Mustofa alias Ahmad di Marengan Jalan lawu Timur IV Mojosongo itu, setelah dia ditangkap di Sampangan, Semanggi, Kecamatan Pasarkliwob, Solo, sekitar pukul 12.00 WIB.

Densus kemudian melakukan pengembangan dan menggeledah rumah Mustofa, yang ditemukan beberapa barang bukti antara lain satu dari dua bom rakitan siap ledak, 10 botol cairan bahan peledak, sebuah senjata api baretta.

Selain itu, kata Kapolres, di belakang rumah Mustofa ada lapangan kecil yang diduga untuk latihan perang kelompoknya.

Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri menggeledah rumah terduga teroris di Kampung Marengan, Mojosongo, Kecamatan Jebres, Solo, Jawa Tengah, Sabtu, untuk mencari barang bukti.

Tim Densus mulai menggeledah rumah Mustofa (27) warga RT 05 RW 09 Jalan Lawu Timur IV Marengan Mojosongo itu, sekitar pukul 13.00 WIB. Polisi dalam penggeledahan kemudian meledakan dua bom rakitan yang disimpan di rumah Mustofa.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement