REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG – Dua partai politik (parpol) di Jabar, PDIP dan Gerindra tengah ‘berebut’ sosok penggiat antikorupsi, Teten Masduki, untuk dijadikan bakal calon (balon) gubernur dalam pilgub mendatang. Namun demikian, kedua partai tersebut belum menyatakan secara resmi Sekjen Transparansi Indonesia itu sebagai balon mereka. Wacana mengusung Teten tersebut masih sebatas di tingkat elite parpol.
Apa komentar teten tentang dukungan kedua parpol yang akan mengusung dirinya sebagai balon gubernur? Ia mengatakan dalam satu diskusi di Bandung, Kamis (18/10), ‘’Yang mencalonkan saya sebagai gubernur itu memang PDIP Jabar."
Sampai hari ini, kata Teten, pembahasan soal balon gubernur masih dilakukan DPP PDIP di Jakarta. Meski mengaku didukung DPD PDIP Jabar, kata dia, namun keputusan tetap ada di tangan DPP. Ia berharap DPP PDIP memberikan kepercayaan kepada dirinya, sehingga niatannya melakukan perubahan di Jabar bisa terwujud.
Menanggapi hal tersebut, Sekretaris DPD PDIP Jabar, Gatot Tjahyono, mengatakan, keputusan soal pilgub Jabar ada di tangan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri. Sampai saat ini, kata dia, DPP belum membuat keputusan resmi tentang balon gubernur dan wakil gubernur. Terkait sosok teten yang disebut-sebut mendapat dukungan dari DPP PDIP, ia pun menegaskan. ‘’Enggaklah,’’cetus dia.
Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani, mendukung nama Teten sebagai balon gubernur dari partai ini. Kata dia, Gerindra akan mengusung balon gubernur yang bisa membawa perubahan ke arah baik untuk Jabar. ‘’Meski bukan dari internal, sosok tersebut (Teten) akan kita dukung. Ini memang diluar kewajaran dimana parpol tak mengusung kadernya sendiri,’’ kata dia.