Senin 15 Oct 2012 07:50 WIB

RZI Kembali Bagikan Daging Kurban Bentuk Kornet

Rumah Zakat
Foto: rumahzakat.org
Rumah Zakat

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA - Rumah Zakat Indonesia Cabang Yogyakarta akan membagikan daging hewan kurban, baik sapi maupun kambing pada Idul Adha 1433 Hijriah dalam bentuk kornet.

"Penyaluran atau pembagian kornet itu dilakukan melalui program 'superqurban'," kata Koordinator Program Rumah Zakat Indonesia (RZI) Cabang Yogyakarta Didik Agus Setyawan di Yogyakarta, Senin (15/10).

Menurut dia, semua dana dari sohibul kurban akan dibelikan kambing dan sapi yang disembelih pada hari Idul Adha dan Tasyrik, kemudian dagingnya dibuat kornet.

"Pembuatan kornet dari daging hewan kurban itu bekerja sama dengan salah satu perusahaan di Probolinggo, Jawa Timur," katanya.

Ia mengatakan seekor kambing bisa dibuat 30 kaleng kornet, dan seekor sapi dapat dijadikan 350 kaleng kornet yang bisa tahan sampai tiga tahun.

"Penyaluran atau pembagian kornet daging hewan kurban melalui program 'superqurban' ini memiliki beberapa keunggulan," katanya.

Menurut dia, beberapa keunggulan program "superqurban" tersebut di antaranya bisa menjangkau warga di daerah pelosok, dan efektif untuk membantu korban bencana.

"Selain itu, penyaluran atau pembagian daging hewan kurban lebih terarah dan terencana, sehingga tepat sasaran," kata Didik.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement