REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Politisi Partai Demokrat Soetan Bhatugana mengaku mengetahui perihal penunjukan Dede Yusuf Sebagai Cagub Jabar pada Pilgub 2013 mendatang.
Sebab, penunjukan tersebut telah dibicarakan internal partai. Selain itu, penunjukan Dede menurut Soetan memang keputusan yang tepat karena, dari hasil survei Dede selalu unggul.
"Saya kira memang begitu karena hasil survei selalu Dede yang teratas. Itu semua sudah jadi keputusan Majelis Tinggi PD," ujarnya pada ROL, Sabtu (6/10).
Namun, Soetan tidak mengetahui pasti perihal ketidakhadiran Ketua Umum PD Anas Urbaningrum. Karena dirinya pun tidak menghadiri acara penunjukan tersebut di Cikeas.
"Nah, ini juga info yang saya terima dari salah satu anggota MT yang ikut rapat tadi malam, dan tentu harus saya cek lagi kepada Ketum nanti," tambahnya.
Sebelumnya, beredar kabar tanpa kehadiran Anas Urbaningrum sebagai Ketua Umum PD, Majelis Tinggi dipimpin SBY memilih Dede Yusuf sebagai kandidat Gubernur Jawa Barat. Rapat dilaksanakan tanggal 5, pukul 22.00-01.00 WIB di Cikeas.