Rabu 03 Oct 2012 22:52 WIB

Jalur Ganda Jakarta-Semarang akan Dioperasikan Idul Fitri 2013

kereta api ekonomi
Foto: aditya pradana putra
kereta api ekonomi

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Proyek pembangunan jalur ganda Jakarta - Semarang terus dilakukan dan harapannya bisa digunakan untuk melayani arus mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 1434 Hijriyah.

Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono saat meninjau proyek pembangunan jalur ganda Kereta Api di Cirebon, Jawa Barat, kepada wartawan, Rabu, mengatakan, jalur ganda bisa digunakan untuk melayani arus mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 1434 Hijriyah.

"Pengerjaan jalur ganda kini sudah diperkirakan mencapai 75 persen, pembangunan proyek tersebut berjalan lancar sesuai rencana," katanya.

Menurut Bambang, jalur ganda digunakan akan mengurangi lalu lintas darat lain, karena selama ini aktivitas arus mudik dan balik dari Jakarta tujuan Jawa Tengah cukup tinggi.

Setelah beroperasi jadwal keberangkatan kereta api akan bertambah, kata dia, sehingga peningkatan jumlah penumpang bisa diatasi.

Sementara itu Direktur Jenderal Perkeretaapian Tunjung Iriawan menuturkan, proyek pembangunan jalur ganda kereta api Jakarta tujuan Jawa Tengah berjalan lancar.

Diperkirakan lebaran tahun 2013 bisa digunakan oleh pemudik, kata dia, sehingga arus lalu lintas sepanjang Pantura berkurang, karena jadwal pemberangkatan kereta api bertambah.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement