Ahad 20 May 2012 00:12 WIB

Festival Isen Mulang Diharapkan Mampu Tarik Wisatawan ke Kalteng

Sejumlah peserta lomba olah raga tradisional menyumpit berusaha mengenai sasaran pada Festival Budaya Isen Mulang di Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (20/5). Festival budaya yang diikuti 14 kabupaten dan kota se-Kalteng itu merupakan ajang promosi p
Foto: Antara
Sejumlah peserta lomba olah raga tradisional menyumpit berusaha mengenai sasaran pada Festival Budaya Isen Mulang di Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (20/5). Festival budaya yang diikuti 14 kabupaten dan kota se-Kalteng itu merupakan ajang promosi p

REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA -- Festival Budaya Isen Mulang Kalimantan Tengah 2012, diharapkan bisa menjadi daya tarik wisatawan berkunjung ke daerah setempat serta mampu menggugah dan meningkatkan apresiasi masyarakat untuk giat membangun.

"Kegiatan semacam ini, salah satu yang memiliki pengaruh serta peranan sangat besar dan positif bagi perkembangan regenerasi penyaluran minat dan bakat di bidang seni dan budaya," ungkap Gubenur Kalimantan Tengah Agustin Teras Narang di Palangka Raya, Sabtu.

Selain itu, Narang menambahkan, festival itu dapat menambah keutamaan terhadap nilai-nilai budaya yang hidup dan berkembang di daerah Kalteng.

Penyelenggaraan Festival Budaya Isen Mulang ini, tidak bisa lepas dari peran serta masyarakat dan dunia usaha dalam menunjang pengembangan pariwisata dan seni budaya Kalteng. Oleh sebab itu, segala warisan lama baik adat istiadat, sejarah, seni budaya, permainan tradisional dan makanan khas daerah perlu dilestarikan dan dikembangkan maupun disebarluaskan agar bisa dihayati masyarakat Indonesia bahkan mancanegara.

"Saya menyambut baik dengan penyelenggaraan festival budaya se-Kalteng ini, sebagai upaya penggalian dan pengembangan kearifan budaya lokal berwujud cipta karya seniman daerah sebagai identitas budaya diri bangsa bercorak Bhinneka Tungga Ika serta berwawasan Nusantara," tuturnya.

Ia meminta kepada bupati dan wali kota, untuk bisa memberi masukan dan saran yang dapat dimanfaatkan guna penyelenggaraan festival budaya yang akan datang, sehingga selalu ada peningkatan baik jumlah peserta maupun mutu kegiatan.

Festival Budaya Isen Mulang merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan hari jadi Kalteng ke-55 dan salah satu bentuk promosi seni budaya sekaligus penunjang kepariwisataaan nasional dalam mendukung program "wonderful Indonesia" dan sudah masuk kalender pariwisata nasional.

Festival Budaya Isen Mulang dan Kalteng Expo berlangsung dari 19-24 Mei 2012 di Palangka Raya yang diikuti 13 kabupaten dan satu kota serta beberapa dari provinsi di luar Kalteng.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement