Jumat 11 May 2012 00:08 WIB

Presiden Rusia Sampaikan Belasungkawa

Vladimir Putin
Foto: AP/Ivan Sekretarev
Vladimir Putin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan rasa duka cita dan belasungkawa atas musibah pesawat Sukhoi Super Jet 100 yang jatuh di kawasan Gunung Salak, Rabu (9/5).

Staf khusus Presiden bidang Hubungan Internasional Teuku Faizasyah kepada ANTARA di Jakarta, Kamis malam mengatakan hal tersebut disampaikan Presiden Putin saat menghubungi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Kamis malam pukul 22.30 WIB melalui saluran telepon.

"Presiden Vladimir putin pada pukul 22.30 WIB, Kamis malam telah berkomunikasi dengan bapak presiden. Presiden Vladimir putin menyampaikan belasungkawa dan turut berduka cita atas musibah tersebut," kata Faizasyah.

Dalam kesempatan itu, Presiden Yudhoyono juga memiliki perasaan yang sama, sangat berduka dan menyampaikan simpati kepada keluarga korban atas musibah tersebut.

"Demikian pula dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, menyampaikan duka cita yang mendalam atas musibah itu," kata Faizasyah.

Dalam pembicaraan telepon tersebut juga disampaikan permintaan Rusia untuk bisa membantu mengidentifikasi korban melalui kerja sama antara pakar dari Indonesia dan Rusia.

Selain kerja sama mengidentifikasi korban, Rusia juga menawarkan kerja sama dengan mengirimkan pakar untuk proses identifikasi reruntuhan pesawat dalam rangka kerja sama meneliti penyebab kecelakaan tersebut.

"Terkait dua hal itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyetujui, dan kepala negara sudah menghubungi instansi-instansi terkait di Indonesia untuk segera merealisasikan kerja sama tersebut. Kedutaan besar RI maupun Rusia juga akan dikontak untuk menindaklanjuti hal tersebut," kata Faizasyah.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement