Rabu 14 Mar 2012 20:41 WIB

Wapres dan Menkeu di Cikeas, Ada Agenda Apa?

Rep: Esti Maharani/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Menkeu Agus Martowardojo
Menkeu Agus Martowardojo

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR - Wakil Presiden Boediono dan Menteri Keuangan, Agus Martowardjoyo menghadiri pertemuan di Cikeas, Rabu malam (14/3). Belum ada keterangan resmi dari pihak terkait perihal isi pembahasan di dalam kediaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Berdasar pantauan Republika, para menteri sudah mulai berdatangan sejak pukul 18.00. Beberapa diantaranya adalah Menteri ESDM, Jero Wacik; Menteri Perekonomian, Hatta Rajasa; Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Muhaimin Iskandar.

Namun, hingga pukul 20.30 belum ada tanda-tanda pembahasan di dalam kediaman Presiden SBY akan segera usai.

Tak hanya para menteri dari kabinet Indonesia Bersatu II, Ketua Umum Partai koalisi pun turut hadir dalam pertemuan tersebut. Memang, beberapa petinggi partai tercatat menduduki posisi di beberapa kementerian seperti Ketua Umum PPP, Suryadharma Alie.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement