REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Ketua Umum PAN Hatta Rajasa yang juga Menteri Koordinator Perekonomian tidak mau membicarakan situasi politik pada 2012 yang menurut banyak kalangan akan semakin "memanas".
"Kalau saya sebagai menteri, saya tidak mau bicara soal politik," katanya ketika ditemui di komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin malam.
Hatta yang sudah dicalonkan sebagai calon presiden oleh PAN mengatakan, tahun 2012 adalah tahun kerja. "Saya anggap 2012 sebagai tahun kerja. Tahun di mana kita harus meningkatkan capaian kita. Oleh sebab itu saya tidak mau terganggu dengan yang lain, saya ingin fokus pada tugas sebagai Menko Perekonomian," katanya.
Terkait PAN yang sudah mencalonkannya sebagai calon presiden, Hatta mengatakan partai politik sudah memiliki mekanisme kerja sendiri. Partai, kata dia, memiliki sistem kepemimpinan yang bisa bekerja sesuai ketentuan yang ada.
Hatta juga menolak berkomentar tentang pemilihan presiden pada 2014.
Menurut dia, hal itu sudah diurus oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). "Soal presiden itu ada KPU yang mengaturnya, jadwalnya dan lain-lain," demikian Hatta Rajasa.