Jumat 11 Nov 2011 15:56 WIB

Lolos Verifikasi, Nasdem Patok Target 10 Juta Anggota

Rep: mansyur faqih/ Red: taufik rachman

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA—Kementerian Hukum dan HAM akhirnya meloloskan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dari tahap verifikasi. Ketua Umum Nasdem, Patrice Rio Capella mengatakan, berterima kasih terhadap semua pihak yang mendukung partai tersebut hingga akhirnya dapat berdiri dan bisa lolos verifikasi Kemenkumham.

Ia mengatakan, akan melakukan konsolidasi untuk mempersiapkan diri agar dapat melalui tahap verifikasi selanjutnya dan pemilu 2014. ‘’Pekerjaan akan lebih berat dari kemarin. Kami akan dilihat dan dinilai oleh publik karena sudah menjadi badan hukum. Kami harapkan dapat mewujudkan keinginan masyarakat,’’ katanya kepada wartawan, Jumat (11/11).

Beberapa persiapan yang akan dilakukan partai Nasdem antara lain, menyusun kepengurusan sampai tingkat kelurahan. ‘’Tidak ada satu pun jengkal tanah atau desa yang tidak ada pengurus Nasdem. Target kami, mencapai 10 juta anggota pada April mendatang,’’ paparnya.

Patrice menjelaskan, jaringan menjadi penting. Alasannya, membangun bangsa tidak akan bisa jika hanya mengandalkan segelintir elit. Ia pun membuka diri untuk jika ada tawaran koalisi dari partai lain. asalkan, memiliki visi yang sama. Yaitu, memperjuangkan kesejahteraan masyarakat luas.

‘’Platform kita terbuka, nasionalis. Tentu bukan soal partai mana, tapi sikap partai itu dalam memandang Indonesia secara utuh. Dasarnya bhineka tunggal ika, itu yang paling penting. Membangun Indonesia dari Sabang sampai Mereuke, tanpa pandang suku, agama, ras, dan golongan,’’ ungkap dia.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement