Senin 17 Oct 2011 12:20 WIB

Sejak Digratiskan, SMS Dukungan Komodo Membanjir, Sistem Jaringan sempat Drop

Rep: Dwi Murdaningsih/ Red: Siwi Tri Puji B
Kampanye TNK untuk New 7 Wonders
Foto: .
Kampanye TNK untuk New 7 Wonders

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Antusiasme masyarakat untuk mendukung Pulau Komodo sebagai salah satu dari tujuh keajaiban dunia yang baru, diwujudkan dengan membanjirnya SMS ke 9818. Server sempat mengalami gangguan.  

Mobilink, konten provider 9818, telah berupaya untuk memperbaiki sistem jaringan agar tidak terjadi gangguan layanan selama proses voting ini. Teknisi Mobilink, Odi Kasim, mengatakan masih akan bekerjasama dan minta bantuan operator agar bisa memperluas kapasitas SMS dari tiga juta per hari menjadi 10 juta SMS per hari. "Kami masih mengusahakan, target selesai sebelum 1 November," ujarnya.

Beberapa hari lalu, pada Jumat-Ahad sempat terjadi gangguan layanan SMS karena terlalu banyak SMS yang masuk ke 9818. Pengirim SMS tidak mendapatkan layanan balasan ucapan terimakasih.

Namun, ia meyakinkan, bagi pengirim yang tidak menerima balasan 'servis tidak tersedia saat ini' berarti SMS itu sudah berhasil terkirim. Ia menyatakan perlu ada kesepakatan bersama dengan operator untuk meningkatkan kapasitas SMS. Saat ini operator berkapasitas tiga juta per hari atau bisa mengirimkan 35 pesan per detik.

Anda belum mengirimkan dukungan? Cukup mengetik "Komodo" dan mengirimkan ke 9818. Tarif SMS premium itu kini hanya satu rupiah per-SMS.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement