Selasa 18 Jan 2011 04:36 WIB

John Jerome Otak Pembuat Paspor Gayus

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Didi Purwadi
Gayus Tambunan
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Gayus Tambunan

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA- Buronan penyidik Polri, John Jerome Grice, merupakan otak pembuat paspor Gayus Tambunan dengan nama Sony Laksono. Saat ditemui Gayus melalui perantara Joko, John Jerome menyatakan kesanggupannya untuk membuat paspor Gayus.

"Dari keterangan Joko, John Jerome menawarkan jasa pembuatan paspor untuk Gayus," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Polri, Kombes Pol Boy Rafli Amar, di Humas Mabes Polri, Jakarta, Senin (17/1).

Ia menuturkan John Jerome telah tinggal di Indonesia sejak 2007 lalu. John Jerome, berdasarkan pengakuan Joko, bekerja sebagai konsultan bisnis.

John Jerome merupakan warga negara Amerika Serikat dengan kelahiran California pada 16 Mei 1970. Identitasnya terungkap dalam hasil pindai di Bandara Soekarno Hatta saat John akan menuju ke luar negeri.

Boy memperkirakan sebelum pergi ke luar negeri, John Jerome sempat menyerahkan paspor secara langsung kepada Gayus. Pembuatan paspor itu sendiri diduga selama sebulan.

"Pembuatan paspor diperkirakan selama Juli 2010," ujar Boy Rafli.

Polri menduga John Jerome berada di sebuah negara di Asia. Polri juga telah bekerjasama dengan interpol untuk menerbitkan red notice terhadap John Jerome.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement