Jumat 27 Aug 2010 03:38 WIB

PKS Senang Banyak Capres Bermunculan

Rep: Andri Saubani/ Red: Budi Raharjo
Anis Matta
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Anis Matta

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Sekretaris Jenderal PKS, Anis Matta, mengapresiasi pencalonan Hatta Rajasa sebagai calon presiden (capres) di Pemilu 2014 oleh PAN. Anis bahkan mendorong semua partai untuk melakukan hal yang sama seperti PAN.

''Ini gejala yang bagus, menunjukkan stok kepemimpinan kita banyak,'' kata Anis, di gedung DPR, Jakarta, Kamis (26/8).

Menurut Anis, pencalonan Hatta oleh PAN sebagai upaya bersama membongkar mitos bahwa Indonesia sulit mencari pemimpin. Pencalonan Hatta sebagai capres 2014, lanjut Anis, sekaligus untuk menepis wacana perpanjangan masa jabatan presiden menjadi tiga periode.

Anis mengusulkan, semua partai politik yang lolos parliamantary threshold (PT) di pemilu 2014 nanti dapat mengusung capres. Karenanya, selain mendorong peningkatan PT hingga lima persen, Fraksi PKS juga akan mengusulkan aturan hak partai yang lolos PT untuk mengusung capres sendiri dalam pake revisi undang-undang politik.  ''Kita akan dorong ke sana dalam paket revisi undang-undang politik,” tambah Anis.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement