Kamis 17 Jun 2010 03:43 WIB

Badan Anggaran tidak Pernah Setujui Usulan Golkar

Rep: Indira Rezkisari/ Red: Budi Raharjo
Pembangunan jalan desa, ilustrasi
Pembangunan jalan desa, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Anggota Badan Anggaran DPR dari Fraksi PKS, Jazuli Juwaini, menganggap usulan program percepatan dan pemerataan pembangunan daerah merupakan usul Golkar semata. Badan anggaran tidak pernah memutuskan usulan itu.

''Karena itu namanya catatan,'' ujar Jazuli menanggapi isu itu, di Jakarta, Rabu (16/6).

Apabila badan anggaran menyetujui keputusan atas usulan itu maka Jazuli mengatakan badan anggaran tidak akan menulisnya sebagai catatan. ''Tetapi, PKS mengapresiasi keberpihakan terhadap pembangunan daerah terutama di era otonomi daerah,'' sambungnya.

Jazuli, sebagai anggota badan anggaran, namun tidak merasa pernah membahas usulan program percepatan dan pemerataan pembangunan daerah. Ia juga tidak merasa badan anggaran menyetujui usulan tersebut. PKS menilai usulan keberpihakan anggaran harus melewati peraturan perundang-undangan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement