Selasa 15 Jun 2010 01:12 WIB

PPP Dukung Jimly Jadi Ketua KPK

Rep: Rahmat Santosa B/ Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Pihak Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP) menegaskan, panitia seleksi (pansel) pimpinan KPK jangan hanya sebatas menunggu, namun juga 'menjemput bola' untuk mencari figur Ketua KPK.

''Karena biasanya orang yang memiliki integritas, bersih, dan punya kemampuan, jarang yang mau datang mendaftar. Karena terkesan ambisi dengan jabatan,'' ujar Sekjen DPP PPP Irgan Chairul Mahfiz pada Republika, di Jakarta, Senin (14/6).

''Karena saat ini terasa kering figur yang cocok, ada baiknya pansel KPK mendatangi dan membujuk tokoh-tokoh yang berkemampuan dan memiliki integritas untuk menjadi Ketua KPK,'' tambah Irgan.

Dikatakan Irgan, PPP akan mendukung figur yang bersih, bersikap tegas, berani mengambil resiko, jujur, dan integritasnya teruji. ''Seperti Prof Jimly Asshidiqie dan Busyro Muqodas. Karena memiliki reputasi dan rekam jejak yang teruji,''tegasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement