Senin 24 Nov 2025 19:15 WIB

Pulisic Puji Mike Maignan Pemain Terbaik di Derbi Milan

Maignan membuat enam penyelamatan gemilang termasuk penalti Calhanoglou.

Kiper AC Milan Mike Maignan.
Foto: AP Photo/Luca Bruno
Kiper AC Milan Mike Maignan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain AC Milan Christian Pulisic memuji kiper Mike Maignan pantas mendapatkan gelar pemain terbaik pada Derbi Milan melawan Inter Milan di Giuseppe Meazza, Milan, Senin (24/11/2025) dini hari WIB WIB.

Pulisic mencetak gol kemenangan 1-0, tapi kiper Prancis itu yang membantu Milan tak kebobolan. Ia tampil gemilang dengan enam penyelamatan, termasuk menggagalkan penalti Hakan Calhanoglu.

Baca Juga

“Mike 100 persen pantas mendapat penghargaan itu. Saya mencetak gol mudah, sementara dia membuat sekitar 10 penyelamatan besar,” kata Pulisic dalam laman Football Italia pada Senin.

Pulisic kini sudah mengoleksi tujuh gol dan dua assist dari 10 pertandingan musim ini. Kemenangan ini mengantaran Milan menduduki peringkat kedua Liga Italia dengan 25 poin dan dua poin di bawah pemuncak klasemen AS Roma.

Milan juga tidak terkalahkan dalam enam derbi terakhir, yang terjadi dalam Liga Italia, Coppa Italia, dan Supercoppa Italiana.

“Saya berada di tempat yang tepat pada waktu yang tepat, jadi saya mencetak gol," kata pemain asal Amerika Serikat itu.

Sementara itu Maignan menilai semua penyelamatanya selama Derbi Milan sebagai favoritnya.

“Karena semuanya penting untuk menjaga clean sheet,” kata kiper asal Prancis tersebut. “Kami semua bekerja bersama di bawah tekanan, dan ketika kami melakukan itu, kami bisa meraih hasil besar."

Terakhir kali seorang kiper Milan menyelamatkan penalti dalam Derbi Milan adalah Ciprian Tatarusanu ketika akhirnya Rossoneri keluar sebagai Scudetto.

Kendati demikian, Maignan tak terlalu bangga. Menurutnya, musim ini masih sangat panjang.

Terdekat, Milan akan menghadapi Lazio di San Siro pada Ahad (30/11/2025) pukul 02.45 WIB.

“Malam ini positif karena kami menang, tetapi perjalanan masih panjang dan kami harus menggunakan kemenangan-kemenangan seperti ini untuk terus maju," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement