Rabu 12 Mar 2025 20:14 WIB

Pramono Anung akan Upayakan Persija Bisa Segera Gunakan JIS

Masih ada beberapa urusan yang harus diselesaikan sebelum Persija ggelar laga di JIS.

Rep: Bayu Adji Prihammanda/ Red: Israr Itah
Jakarta International Stadium.
Foto: Republika/Fian Firatmaja
Jakarta International Stadium.

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro dan PT Persija Jaya Jakarta telah melakukan penandatanganan nota kesepahaman untuk menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai kandang Persija pada 20 Februari 2025. Namun, Persija belum juga menggunakan JIS sebagai kandang mereka.

Gubernur Jakarta Pramono Anung mengatakan, Persija sebenarnya sudah bisa menggunakan JIS sebagai kandang untuk menggelar pertandingan. Namun, menurut dia, masih ada beberapa urusan yang harus diselesaikan sebelum Persija bisa menggelar pertandingan di JIS.

"Ya, secara prinsip sudah bisa dipakai sih. Kan kemarin memang, enggak langsung tanda tangan kemudian langsung (digunakan oleh Persija)," kata dia di Balai Kota Jakarta, Rabu (12/3/2025).

Meski demikian, ia menilai, JIS sudah bisa digunakan untuk menggelar pertandingan sepak bola, terutama untuk Persija. Ia mengaku akan segera menyelesaikan urusan itu agar Persija bisa segera menggunakan JIS sebagai kandang mereka.

"Kan kalau dilihat malam kan, JIS sekarang sudah seru, sudah warnanya enggak hanya putih, tapi sudah warna lampu-lampu. Tapi segera kita selesaikan lah (urusan Persija)," kata dia.

Sebelumnya, Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena mempertanyakan kelayakan Stadion Patriot Candrabhaga dalam menggelar pertandingan Liga 1 Indonesia setelah rumput di stadion yang terletak di Bekasi itu dinilainya berkualitas buruk. Persija baru saja mengalami kekalahan 1-3 dari Arema FC pada laga lanjuta Liga 1, Ahad (9/3/2025).

"Jelas rumput stadion ini tidak layak untuk pertandingan Liga 1, tidak layak," kata Pena pada jumpa pers setelah Persija menelan kekalahan 1-3 dari Arema di Jakarta pada Ahad.

Pena tegas mengatakan kandang terbaik Persija adalah JIS, Jakarta Utara. "Kami merasa sangat nyaman di sana, itu stadion yang luar biasa, dengan penggemar, lingkungannya luar biasa," kata Pena.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement