Rabu 07 Aug 2024 00:42 WIB

KKM IKIP Bojonegoro Usung Tema Edu Herbalic Tourism

KKM IKIP Bojonegoro tingkatkan keterlibatan mahasiswa membangun masyarakat.

Kegiatan KKM IKIP Bojonegoro
Foto: IKIP Bojonegoro
Kegiatan KKM IKIP Bojonegoro

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Rektor IKIP PGRI Bojonegoro resmi membuka Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) tematik Tahun 2024 pada Senin (5/8/2024). Kegiatan ini dihadiri jajaran Forkopimcam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) baik Camat yang diwakili oleh Kasi Tantrim, Danramil dan beberapa Kepala Desa di wilayah daerah KKM IKIP PGRI Bojonegoro.

Dr. Junarti selaku Rektor menyampaikan bahwa Kegiatan KKM tahun ini bertema pengembangan desa wisata dengan mengangkat kearifan lokal. Kegiatan KKM Tematik tahun ini bersinergi dengan PKM Dosen yang mengangkat Tema Edu Herbalic Tourism. Beberapa desa dipilih dengan karakteristik tertentu seperti desa yang memiliki komunitas jamu gendongan serta desa dengan pengembangan tanaman toga disekitar perumahan warga.

Baca Juga

Tema Edu Herbalic tourism ini diangkat mengingat terdapat beberapa wilayah yang di tempati KKM memiliki keunggulan wisata dan juga komunitas jamu gendongan. Lebih lanjut Junarti menjelaskan, tema Edu Herbalic Tourism yang didanai dari Skema KKM PMM DRTPM Kemdikbud Ristek 2024 disinergikan dengan KKM Tematik Mahasiswa.

Hal ini dilaksanakan dengan fokus kegiatan pada bagaimana menyiapkan dan membekali warga sasaran tentang kecakapan beberapa hal, antara lain pada kelompok sasaran pelaku usaha jamu gendongan akan dilaksanakan pelatihan & pendampingan peningkatan value added manajemen usaha berbasis jamu herbal. Cakupannya berupa kegiatan pengkonsentrasian kampung usaha jamu tradisional, pelatihan value added usaha jamu gendong melalui penambahan varian jamu serbuk instan, pelatihan repackaging jamu, pelatihan rebranding jamu serbuk instan.

Sedangkan pada sub unsur sasaran karang taruna, pendampingan perencanaan pengembangan Edu-herbalicTourism dilaksanakan melalui pendekatan dan pendampingan identifikasi potensi wisata, pendampingan perencanaan paket wisata edukasi, pelatihan pemandu outbound dan pendampingan branding desa wisata

Abdul Ghoni Asror selaku Ketua Panitia KKM menjelaskan bahwa harapan dari sinergi KKM dengan PKM dosen akan di temukan sebuah hilirisasi riset dosen kedalam KKM mahasiswa serta PKM dosen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement