Ahad 28 Jul 2024 00:31 WIB

Rinov/Pitha Main Ketat Sebelum Rebut Kemenangan Pertama di Fase Grup Olimpiade

Rinov/Pitha mengalahkan wakil Korea Selatan Kim Won-ho/Jeong Na-eun.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari beraksi di Olimpiade Paris.
Foto: PBSI/Badmintonphoto/Yohan Nonotte
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari beraksi di Olimpiade Paris.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menuntaskan rubber game ketat pada laga pertama Grup A ganda campuran Olimpiade Paris 2024 di Porte De La Chapelle Arena, Sabtu (27/7/2024).

Rinov/Pitha menang atas wakil Korea Selatan Kim Won-ho/Jeong Na-eun dengan skor 22-20, 14-21, 21-19 dalam tempo 1 jam 4 menit.

Baca Juga

Pada gim pertama, Rinov/Pitha mampu memegang kontrol permainan dengan baik. Terbukti dari awal gim, Rinov/Pitha dapat menjaga jarak perolehan angka dan merebut interval gim pertama dengan skor 11-8.

Keunggulan tersebut mampu mereka pertahankan selama beberapa saat, sebelum Kim/Jeong perlahan mulai mengejar ketertinggalannya.

Pasangan Korea Selatan kemudian menyamakan kedudukan 14-14, 15-15 dan 16-16, sebelum Rinov/Pitha kembali unggul dan meraih matchpoint pertama 20-16.

Namun, Kim/Jeong tidak membiarkan tekanan menguasai mereka, berbuah empat poin beruntun dan memaksakan deuce 20-20. Pasangan Indonesia lalu berusaha kembali fokus sebelum akhirnya mengklaim gim pertama dengan skor 22-20.

Pada gim kedua, Kim/Jeong tampil lebih menyerang dan lebih memegang jalannya pertandingan. Rinov/Pitha sempat tertinggal cukup jauh 8-14 dan ganda campuran Korea Selatan pun tak menyia-nyiakan kesempatan untuk memaksakan rubber game setelah membungkus gim kedua dengan skor 21-14.

Gim pamungkas kembali berlangsung alot dengan kedua pasangan saling memberikan tekanan kepada satu sama lain. Kim/Jeong mengamankan interval gim ketiga dengan skor tipis 11-9.

Tak jatuh dalam tekanan, Rinov/Pitha kembali berupaya untuk mengejar ketertinggalan dan beberapa kali menyamakan kedudukan 12-12, 14-14, 15-15, 17-17, dan 18-18. Pada momen krusial tersebut, Rinov/Pitha mampu tampil lebih sabar hingga akhirnya merebut kemenangan 21-19.

Selain Rinov/Pitha, ada ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menang atas wakil Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel dengan skor 21-13, 21-17.

Selain itu, ada ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang harus menelan kekalahan dari pasangan Jepang Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara melalui dua gim langsung 22-24, 15-21. Sementara Jonatan Christie mengalahkan wakil Belgia, Julien Carraggi dengan skor 18-21, 21-11, dan 21-16.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement