Sabtu 22 Jun 2024 12:05 WIB

Ini Cara Masuk ke Unisba, PTIS Terbaik di Wilayah Jawa Barat dan Banten

Memilih perguruan tinggi tidak bisa hanya coba-coba.

Universitas Islam Bandung (Unisba), merupakan Perguruan Tinggi Islam Swasta (PTIS) terakreditasi
Foto: Unisba
Universitas Islam Bandung (Unisba), merupakan Perguruan Tinggi Islam Swasta (PTIS) terakreditasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Melanjutkan studi ke perguruan tinggi adalah dambaan sebagian besar lulusan SMA/SMK/MA atau sederajatnya untuk meningkatkan kualitas akademis yang nantinya akan berguna ketika terjun ke dunia kerja, dunia industri, dunia usaha dan masyarakat. Memilih perguruan tinggi tidak bisa hanya coba-coba. Menempuh pembelajaran sampai lulus meraih gelar sarjana, perlu juga dilengkapi dengan pembentukan karakter yang unggul, berdaya saing dan berakhlak mulia.

Unisba, sebagai perguruan tinggi swasta, mampu bersaing dengan perguruan tinggi negeri dengan berbagai keunggulan dalam akademik dan pembelajaran terbarukan yang berorientasi dunia kerja, termasuk profil lulusan yang mengikuti standar kompetensi nasional melalui Lembaga Sertifikasi Profesi.

Baca Juga

Universitas Islam Bandung (Unisba), merupakan Perguruan Tinggi Islam Swasta (PTIS) terakreditasi 'Unggul' dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan mampu memposisikan sebagai PTIS terbaik di wilayah Jawa Barat dan Banten dengan diperolehnya posisi ke-64 nasional versi UniRank tahun 2024 dan posisi ke-125 di Indonesia versi EduRank tahun 2024. Unisba hadir memberikan pendidikan yang mengintegrasikan antara nilai-nilai keagamaan dan akademik melalui karakteristik 3M mujahid (pejuang), mujtahid (peneliti) dan mujaddid (inovator).

Unisba kini telah memiliki 19 program studi dari 10 fakultas pada Program Sarjana/S1 dengan berbagai rumpun ilmu yakni program studi Ahwal Al-Syakhshiyyah (Hukum Keluarga Islam), Hukum Ekonomi Syariah, Komunikasi Penyiaran Islam, Pendidikan Agama Islam, PG PAUD, Ilmu Hukum, Psikologi, Statistika, Matematika, Farmasi, Teknik Pertambangan, Teknik Industri, Perencanaan Wilayah & Kota, Ilmu Komunikasi, Akuntansi, Ekonomi Pembangunan, Manajemen, serta Ilmu Kedokteran.

Di program S2 terdapat sembilan program studi yaitu Magister Kenotariatan, Magister Hukum, Magister Ekonomi Syariah, Magister Manajemen Pendidikan Islam, Magister Manajemen, Magister Ilmu Komunikasi, Magister Perencanaan Wilayah & Kota, Magister Akuntansi, dan Magister Ilmu Kedokteran. Sedangkan di Program S3 terdapat 2 program studi yaitu Doktor Ilmu Hukum dan Doktor Ilmu Komunikasi. Sedangkan program Profesi terdapat 4 program studi yaitu Profesi Kedokteran, Profesi Insinyur, Profesi Psikologi, dan Profesi Apoteker. Adanya kebersinambungan jenjang pendidikan, menunjukkan Unisba berkomitmen untuk menciptakan generasi terdidik yang berilmu dan berkualitas.

Saat ini kesempatan untuk menempuh studi di Unisba sudah terbuka dengan adanya Penerimaan Mahasiswa Baru Unisba (PMB) Tahun Akademik 2024/2025. Pada jenjang Sarjana/S1, Unisba membuka jalur hasil UTBK untuk semua jurusan dan tidak dipungut biaya pendaftaran/gratis yang dibuka sejak 13 Juni hingga 10 Juli 2024.

Melalui jalur hasil UTBK, para pendaftar hanya menginput sertifikat keikutsertaan UTBK SNBT tahun 2024 saja saat mendaftar ke PTN beserta nilai-nilai yang tertera didalamnya. Khusus untuk Fakultas Psikologi ditambah dengan seleksi psikotes dan Fakultas Kedokteran adanya seleksi MMPI. Diluar kedua Fakultas tersebut, pengumuman kelulusannya bisa diakses tiga hari kerja setelah melakukan pendaftaran.

Jalur lainnya yaitu USM gelombang 3 yang akan dibuka mulai pertengahan Juli 2024 dan tersedia untuk semua jurusan. Jalur USM dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 300.000 kecuali Fakultas Kedokteran sebesar Rp 400.000. Khusus Program Studi Farmasi dan Psikologi terdapat biaya tambahan untuk psikotes sebesar Rp 250.000 dan Kedokteran biaya tambahan Rp 300.000 untuk MMPI. Pada jalur ini juga terdapat seleksi tes tulis secara online dengan jadwal yang sudah ditetapkan.

Mulai tahun akademik ini, Unisba juga membuka jalur USM on the spot yang sudah dibuka pendaftarannya hingga 31 Juli 2024. Dibuka untuk semua jurusan kecuali Fakultas Kedokteran, Farmasi, dan Psikologi. Model ini memberikan fasilitas bagi pendaftar untuk bisa melakukan pendaftaran dan ujian langsung di Sekretariat PMB Unisba yang ada di lobi Gedung Fakultas Kedokteran Unisba lantai 1 Jalan Tamansari No. 22 Kota Bandung, serta hasil kelulusan bisa langsung diperoleh.

Pada program pascasarjana (Magister dan Doktor) pendaftarannya sudah masuk gelombang 3, dibuka sejak 13 Juni sampai 8 Agustus. Seleksinya melalui ujian tertulis dan wawancara yang dilaksanakan secara online.

Adapun untuk program Profesi, dibuka untuk Program Studi Profesi Insinyur (PSPPI) dan Program Studi Profesi Apoteker (PSPPA) yang pendaftarannya dibuka mulai 13 Juni sampai 8 Agustus 2024. Seleksi PSPPI hanya melalui wawancara saja, sedangkan PSPPA melalui tes tulis dan wawancara.

Proses pendaftaran dan seleksi dilakukan sepenuhnya secara online melalui website www.unisba.ac.id. Hal ini memudahkan para pendaftar dari berbagai kota maupun pelosok di Indonesia, tanpa harus datang langsung ke Unisba.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement