Rabu 06 Mar 2024 22:21 WIB

Polri: Pengguna Rest Area Dibatasi 30 Menit Selama Libur Mudik

Pembatasan penggunaan rest area selama 30 menit berupa himbauan dari Korlantas Polri.

Rep: Ali Mansur/ Red: Andri Saubani
Sejumlah pemudik menyantap makanan di rest area KM 19 di Tambun, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada masa mudik Lebaran 2023. (ilustrasi)
Foto:

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memprediksi jumlah pemudik libur lebaran Idul Fitri 2024 akan mencapai 136,7 juta. Sehingga jika dibandingkan dengan tahun lalu maka angka ini mengalami kenaikan jumlah pemudik sebesar 5-6 persen dari tahun lalu sekitar 123 juta.

"Kalau tahun lalu ada 123 juta lebih masyarakat Indonesia yang melakukan mudik dan berwisata selama Libur Idul Fitri, ditambah 5 sampai 6 persen itu ada di angka 136 juta masyarakat," ujar Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Aan Suhanan, Selasa (5/3/2024).

Berdasarkan prediksi tersebut, Aan memerintahkan seluruh jajarannya untuk dapat mengantisipasi terjadinya kemacetan parah selama periode arus mudik libur Lebaran Idul Fitri 2024. Sehingga seluruh pihak harus mematangkan skema-skema rekayasa lalu lintas khususnya di ruas Tol Trans Jawa. Karena itu, ia juga mengingatkan agar jalur arteri dapat dipersiapkan untuk menampung kelebihan kendaraan dari ruas tol yang berpotensi terjadi.  

"Menambah kapasitas jalan dengan melakukan contraflow dihitung mulai 1 lajur dua lajur sampai tiga lajur maksimal sampai penambahan kapasitas jalan dengan melaksanakan one way," terang Aan

Lebih lanjut, Aan menyampaikan pihaknya juga telah melakukan survei kesiapan jalur, operasional, personel dan seluruh saran dan prasarana. Dengan telah dilakukannya survei, pihaknya bisa melakukan memitigasi, memetakan hambatan-hambatan apa yang mungkin timbul selama Operasi Ketupat 2024 nanti.

Namun Aan menyebut rest area masih menjadi trouble spot. Karena itu Korlantas Polri akan membagi empat klaster tempat yang menjadi perhatian. Di antaranya jalan tol, rest area, arteri jalan, jalan wisata hingga penyeberangan.

Karena memang pada saat puncak mudik, arus kendaraan sekitar 2 juta di jalan tol semua masuk rest area. Lalu jalan arteri juga menjadi perhatian bersama. Sebab jalan tidak bertambah bahkan justru berkurang sedangkan volume kendaraan terus naik setiap tahunnya.

 

“Berharap arus mudik Lebaran 2024 dapat berjalan secara lancar dan aman. Lakukan beberapa persiapan, kita melakukan survei kesiapan jalur survei kesiapan operasional, kesiapan personel dan seluruh sarana prasarana," harap Aan.

photo
Tradisi Mudik di Berbagai Negara - (Reuters)

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement