REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) di Istana Kepresidenan Jakarta pada Rabu (21/2/2024). Menurutnya, pelantikan akan dilakukan pada pukul 10.00 WIB.
Hal ini disampaikannya di acara puncak peringatan Hari Pers Nasional tahun 2024 di EConventional Hall Ecopark Ancol, Jakarta, Selasa (20/2/2024).
"Besok ditunggu saja jam 10," kata Jokowi.
Saat ditanya apakah Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/BPN, Hadi Tjahjanto akan dilantik untuk menggantikan Mahfud MD, Jokowi enggan menjawabnya.
"Besok dilihat jam 10," ujarnya.
Begitu juga saat ditanya apakah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga akan dilantik menggantikan Hadi Tjahjanto sebagai Menteri ATR/BPN esok hari, Jokowi pun tidak menjawabnya.
"Besok ditunggu saja," kata Jokowi.
Seperti diketahui, Jokowi telah menandatangani surat Keputusan Presiden Nomor 20 Tahun 2024 tentang pemberhentian dengan hormat Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD, pada Jumat (2/2/2024). Untuk menggantikan Mahfud, Jokowi pun menunjuk Tito Karnavian sebagai Plt Menko Polhukam hingga ditunjuk menteri definitif.
Sementara itu, Mahfud MD mengaku sudah mendengar kabar bahwa Hadi Tjahjanto akan ditunjuk sebagai Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam). Menurutnya, itu merupakan hak Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menunjuk mantan panglima TNI itu,
"Saya mendengar (Hadi akan ditunjuk sebagai Menkopolhukam)," ujar Mahfud di MMD Initiative, Jakarta, Selasa (20/2/2024).
"Saya kenal baik sama beliau, dia orangnya baik," sambungnya.