Rabu 10 Jan 2024 19:38 WIB

Terjadi Dua Kecelakaan Truk dalam Sehari di Kabupaten Bogor

Kecelakaan truk pertama terjadi di Jalan Raya Parung pada dini hari.

Ilustrasi.
Foto: ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, KABUPATEN BOGOR -- Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor mengungkapkan dalam sehari terjadi sebanyak dua kali peristiwa kecelakaan truk di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (10/1/2024).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Angga Nugraha menyebutkan kecelakaan truk pertama terjadi di Jalan Raya Parung, Desa Jampang, Kecamatan Kemang, Bogor sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.

Baca Juga

BACA JUGA: Empat Kapal Perang Asing Kibarkan Merah Putih di Laut Mediterania

Angkutan tambang dengan muatan batu split tersebut melaju dari arah Parung menuju Bogor. Kemudian, pengemudinya yang berinisial N hilang kendali sehingga truk menabrak pembatas jalan.

"Truk hilang kendali kemudian bergerak ke kanan dan membentur pembatas jalan, sehingga kendaraan terguling ke kiri, maka terjadilah kecelakaan lalu lintas," kata Angga.

Ia menduga, kecelakaan tunggal tersebut disebabkan oleh kelalaian pengemudi karena dinilai tidak konsentrasi dalam berkendara. "Tidak ada korban dalam kecelakaan, namun kerugian materi ditaksir mencapai Rp 10 juta," ujarnya.

Peristiwa kecelakaan truk kedua terjadi di Desa Kalong II Kecamatan Leuwisadeng, Bogor, sekitar pukul 10.30 WIB. Kecelakaan melibatkan sebanyak lima kendaraan terdiri atas dua truk, dua angkot dan satu sepeda motor.

Saat kejadian, truk tronton dengan nomor polisi B 9912 UO itu melaju dari arah Cigudeg menuju Leuwiliang. Kemudian, truk tersebut hilang kendali saat menyerempet truk lain yang tidak diketahui nomor polisinya.

"Truk tronton oleng ke kiri menabrak warung lalu bergerak kembali menabrak kendaraan angkot nomor polisi F 1926 GT dan sepeda motor nomor polisi F 2270 FBG," kata Angga.

Angkot yang terlibat kecelakaan tersebut kemudian terdorong ke depan sehingga menabrak angkot lainnya dengan nomor polisi F 1903 K. Peristiwa kecelakaan ini menyebabkan satu orang luka ringan yang merupakan pengendara sepeda motor.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement